Kolaka Timur, SATUSULTRA – Pemerintah Kabupaten Kolaka Timur mencatat capaian prestisius setelah kembali meraih predikat Wajar Tanpa Pengecualian (WTP). Ini merupakan WTP kelima yang diberikan oleh Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) RI Perwakilan Sultra atas laporan keuangan Pemkab Koltim.
Raihan WTP laporan keuangan tahun 2023 ini, meningkat dibanding laporan keuangan tahun 2022 yang mendapat predikat Wajar Dengan pengecualian (WDP). Bupati Koltim Abd Azis dan jajarannya terbukti mampu mengelola keuangan daerah dengan transparansi dan akuntabilitas tinggi, serta memenuhi tuntutan pelaporan keuangan yang sesuai Standar Akuntansi Pemerintahan (SAP).
Prestasi tersebut disampaikan Kepala Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) dalam acara Penyerahan Laporan Hasil pemeriksaan (PLH) Keuangan Pemerintah Daerah Tahun Anggaran 2023 yang diterima Bupati Abd Azis dan Wakil Ketua DPRD Koltim, Rabu (22/5/2024) di gedung BPK Sultra, Kendari.
“Kami sangat bangga dan bersyukur atas pencapaian opini WTP ini. Ini adalah hasil dari kerja keras dan komitmen seluruh jajaran pemerintah daerah dalam mengelola keuangan dengan transparan dan akuntabel. Kami bertekad untuk terus mempertahankan standar ini di tahun-tahun mendatang,” ujar Bupati Kolaka Timur.
Opini WTP diberikan oleh BPK setelah melakukan serangkaian audit terhadap laporan keuangan pemerintah daerah. Opini ini menunjukkan bahwa laporan keuangan telah disusun sesuai dengan standar akuntansi pemerintahan dan tidak terdapat kesalahan material yang dapat mempengaruhi pengambilan keputusan.
Penghargaan opini WTP ini juga diharapkan Azism dapat meningkatkan kepercayaan masyarakat terhadap pemerintah daerah dan mendorong partisipasi publik dalam proses pembangunan.
“Pemerintah Kabupaten Kolaka Timur berjanji akan terus melakukan pembenahan dan inovasi dalam pengelolaan keuangan untuk memastikan setiap anggaran yang dikeluarkan memberikan manfaat optimal bagi masyarakat,” katanya.
Dengan pencapaian ini, Kolaka Timur bergabung dengan sejumlah daerah lain di Indonesia yang telah berhasil meraih opini WTP, memperkuat reputasinya sebagai salah satu daerah yang memiliki tata kelola keuangan yang baik.
“Alhamdulillah, terima kasih pak Sekda, Asisten, Staf Ahli, Kepala OPD, Kabag dan seluruh ASN, Non ASN yang telah berikhtiar kuat sehingga Pemda Kolaka Timur kembali meraih Predikat WTP. Ini adalah capaian yang baik berkat kolaborasi dan sinergi selama ini yang harus tetap kita lestarikan dan pertahankan untuk daerah kita,” kata Bupati Abd Azis. (*)
Reporter : Dhery Hermansyah
Editor : Indri
Komentar