Kendari, SATUSULTRA – Hari Pers Nasional (HPN) dilaksanakan di Kota Kendari, Sulawesi Tenggara (Sultra) mulai 6 hingga 9 Februari. Untuk mengamankan iven nasional ini, Kepolisian Daerah (Polda) Sultra, menerjunkan 434 personil.
Kasubbid Penmas Polda Sultra, AKBP Rony Syahendra yang ditemui Senin (7/2/2022) mengatakan keamanan peserta dan jalannya kegiatan menjadi fokus pengamanan polisi. Personil Polda Sultra dibackup anggota Polres Kendari, disebar pada 15 titik lokasi pengamanan.
Selain itu, polisi terang Rony terus melakukan patroli keliling selama HPN. “Banyak tamu yang datang. Jadi kami harus memberikan jaminan keamanan kepada seluruh peserta dan rombongan HPN 2022,” kata Rony. (kal)
Komentar