Sertijab Bupati, Fadlansyah Yakin Kolaka Lebih Maju Ditangan Amri-Husmaluddin

Kolaka, SATUSULTRA – Masa bhakti Muh.Fadlansyah sebagai Pj Bupati di Kolaka telah berakhir pasca dilantiknya H.Amri dan H.Husmaluddin sebagai bupati dan wakil bupati Kolaka. Rabu (5/3/2025) pergantian pucuk pimpinan di Kabupaten Kolaka resmi dilakukan melalui upacara serah terima jabatan yang berlangsung di gedung DPRD Kolaka.

Dalam sambutannya, Fadlansyah mengaku yakin Amri dan Husmaluddin mampu membawa Kolaka menjadi daerah yang lebih maju selama memimpin Wonua Mekongga lima tahun ke depan. Pasalnya, Amri dan Husmaluddin memiliki rekam jejak dan pengalamannya berkarier di instansi pemerintahan.

“Insyaallah bapak H. Amri dan bapak H. Husmaluddin akan amanah dan sukses memimpin Kolaka selama periode 2025-2030,” kata Fadlansyah di Gedung DPRD Kolaka, Rabu (5/3/2025).

Selama memimpin Kolaka sekitar 6 bulan, Fadlansyah menyebut dirinya berupaya menjalankan kebijakan dengan mempersiapkan kelancaran estafet kepemimpinan kepala daerah di Wonua Mekongga.

“Kami telah berusaha menjalankan tugas ini dengan segenap kemampuan dengan penuh tanggung jawab kami. Alhamdulillah selama masa kepemimpinan kami, beberapa program prioritas pembangunan daerah dapat kita laksanakan. Hal ini tentu tidak terlepas dari dukung pemerintah dalam hal ini DPRD, Forkompinda, tokoh masyarakat, serta seluruh elemen lainnya,” ungkap Fadlansyah.

Salah satu kesuksesan Fadlansyah sebagai Pj Bupati Kolaka adalah mengawal Pilkada serentak yang berjalan dengan aman dan demokratis. Selain itu, menjalankan berbagai program pembangunan prioritas dengan baik, diantaranya meningkatkan kualitas infrastruktur, pengembangan sektor pendidikan dan kesehatan serta pemberdayaan UMKM.

“Saya berterima kasih kepada seluruh dukungan dan kerjasama dalam mengemban tugas sbgai Pj bupati. Saya juga memohon maaf sebesar-besarnya bila selama kepemimpinan kami terdapat kekurangan dan hal hal yang belum sempurna,” kata Kepala Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Pemprov Sultra itu. (*)

Reporter : La Iki

Please follow and like us:
Pin Share

Komentar