Mantan Gubernur Jakarta Bersama Wagub Sultra Resmikan Bangunan di Buton Selatan

Batauga, SATUSULTRA – Mantan gubernur DKI Jakarta, Djarot Saeful Hidayat bersama Wakil Gubernur Sulawesi Tenggara Lukman Abunawas menghadiri peresmian Rumah Sakit Umum, Tugu Bung Karno dan Pelabuhan Dermaga di Batauga, kabupaten Buton Selatan, Sulawesi Tenggara (Sultra), Sabtu (14/5/2022).

Peresmian itu juga turut dihadiri Koordinator Wilayah DPD PDIP Sultra Wiryanti Sukamdani, Anggota DPD RI Amirul Tamim, serta jajaran pejabat Pemkab Buton Selatan. Djarot hadir dalam kapasitas sebagai anggota Komisi II DPR RI dari PDIP.

baca juga : Tujuh Daerah Mencari Pj Bupati, Wagub Ungkap Syaratnya

Peresmian ketiga item pembangunan tersebut, ditandai dengan penekanan tombol peresmian secara bersama antara Lukman, Djarot, Wiryanti dan Amirul. “Selain peresmian tugu Bung Karno dan Rumah Sakit Umum Buton Selatan, juga dilakukan peresmian pelabuhan dermaga di Batauga,” ujar Lukman melalui rilis.

Terakhir, mantan bupati Konawe dua periode ini bersama rombongan lainnya meletakkan batu pertama pembangunan kantor cabang PDI Perjuangan Kabupaten Buton Selatan. (aba)

Please follow and like us:
Pin Share

Komentar