Pesan Bupati Koltim, Tetap Positif Saat Ramadhan

Kolaka Timur, SATUSULTRA – Bupati Kolaka Timur, Abdul Azis, memulai rangkaian Safari Ramadan di Desa Ueesi, Kecamatan Ueesi, Rabu (13/3/2024). Safari Ramadhan tersebut turut diikuti Ketua Tim Penggerak PKK, Hartini Azis dan para pimpinan organisasi perangkat daerah atau OPD, Asisten, Kabag, Camat serta para kepala desa se kecamatan Ueesi.

Dalam penyampaiannya kepada para jemaah, Azis mengatakan banyak faedah yang dapat dipetik selama ramadhan. Bentuk keistimewaan Ramadhan ungkapnya, amalan sunnah mendapat ganjaran pahala yang sama dengan amalan wajib.

“Di bulan suci ramadhan ini, saya meminta kepada kita semua untuk kita memanfaatkan kegiatan yang sifatnya positif, apa yang diberikan sangat luar biasa dan manfaat yang kita peroleh bukan hanya jiwa kita tapi insyaallah fikiran dan hati kita akan terasa secara sejuk di antara kita,” ujarnya.

Selain itu, Bupati Koltim juga mengajak kepada seluruh jamaah tarawih Desa Ueesi agar memaksimalkan kemampuan dan ikhtiar untuk hal-hal positif dengan tujuan merebut kebaikan-kebaikan di bulan suci yang penuh berkah.

“Saya yakin dan percaya, apabila kita memanfaatkan momentum di bulan suci Ramadhan ini, insya Allah kita akan mendapatkan keberkahan dan harapan baru,” katanya sembari memuji semangat tinggi warga Ueesi dalam beribadah, meski kondisi infrastruktur belum maksimal.

Dalam kesempatan itu, ia memaparkan kondisi Kolaka Timur yang kondusif dalam pelaksanaan Pilcaleg dan Pilpres beberapa waktu lalu. Ia berharap hal tersebut dapat terus terjaga hingga Pilkada yang akan berlangsung November mendatang.

“Saya berharap, insya Allah di bulan November 2024, proses demokrasi Pemilukada, akan kita laksanakan, sehingga saya menitipkan pesan agar semangat yang telah tumbuh dalam pikiran kita untuk saling cinta didalam menyambut pesta demokrasi kedepannyanya,” tuturnya.

Mudah-mudahan ucap Bupati Koltim, dengan kebaikan kita semua dan ikhtiar serta niat tulus masyarakat kabupaten kolaka timur khususnya warga ueesi tetap tumbuh dan tetap berkembang kedepannya.

“Kita harapkan agar hasil pemilu di tahun 2024 ini melahirkan pemerintahan yang kuat, legislatif yang kuat, sehingga bisa memberikan dampak yang baik buat daerah khususnya di Kabupaten Kolaka Timur,” harapnya

Diketahui, usai pemaparan singkat kepada seluruh jamaah tarawih Desa Ueesi, Bupati Kolaka Timur menyerahkan bantuan pembangunan rumah ibadah sebesar Rp20 juta pada tiga desa di Kecamatan Ueesi yakni Desa Konawendepiha, Desa Watumendonga dan Desa Ueesi

Selain memberikan bantuan pembangunan rumah ibadah, Bupati Azis juga memberikan santunan kepada anak-anak yatim dan kurang mampu di Kecamatan Ueesi. (*)

Reporter : Dhery Hermansyah

Please follow and like us:
Pin Share

Komentar