Kolaka, SATUSULTRA – Menjelang idul fitri 1443 hijriyah, Kalla Toyota Kolaka berbagi kebahagiaan kepada warga kelurahan Balandete dan kelurahan Tahoa, kabupaten Kolaka, Sulawesi Tenggara. Selama ramadhan 2022, perusahaan distributor resmi Toyota di Indonesia itu, melakukan aksi berbagi sembako kepada warga beberapa kecamatan di kabupaten Kolaka.
Kali ini, Kalla Toyota Kolaka melakukan aksi sosial digelar di dua kelurahan yaitu kelurahan Balandete dan Kelurahan Tahoa. Dipimpin Branch Head Kalla Toyota Kolaka Bachtiar, bersama Administration Head Anggun Nur, dan staf membagi 125 paket sembako dengan sasaran orang tidak mampu seperti janda tua, yatim piatu, dan kaum dhuafa.
Menurut Bachtiar, kegiatan berbagi di bulan ramadhan dan menjelang idul fitri, telah menjadi rutinitas Kalla Toyota, tak terkecuali di Kolaka. “Kegiatan ini menjadi rutinitas Kalla Toyota Kolaka di tiap tahunnya dan menjadi kegiatan Corporate Social Responsibility (CSR) untuk berbagi dan dapat bermanfaat untuk warga sekitar,” ungkap Bachtiar, Jumat (29/4/2022).
Sebelumnya, Yayasan Hadji Kalla yang tergabung dalam Kalla group juga berbagi 100 paket sembako di kabupaten Kolaka, tepatnya di kelurahan Kolakaasi.
Salah seorang warga penerima paket sembako mengucap syukur dan terimakasih atas perhatian Kalla Toyota Kolaka. “Alhamdullilah atas bantuan yang diberikan Kalla Toyota Kolaka, bantuan paket sembako ini sangat bermanfaat untuk kami,” ujarnya. (lin)
Komentar